Posts

Showing posts from May, 2022
  Tugas daur biogeokimia

Sejarah dan Perkembangan Perilaku Hewan

Ethologi adalah ilmu yang mempelajari tentang perilaku hewan. Ethologi berasal dari kata ethos yang berarti karakter dan logos berarti pengetahuan. Perkembangan tentang ethologi sudah sejak lama ada sejak manusia hidup. Untuk lebih jelasnya  dijelaskan secara mendalam dibawah ini. Sejarah Perilaku Hewan pada Manusia Purba Manusia purba zaman dahulu (homo sapiens) pastinya mengalami kejadian yang berkaitan dengan hewan. Hal ini terutama adalah dalam hal mencari makanan karena manusia purba zaman dahulu mencari makan dengan berburu. Manusia purba mempelajari sifat dari hewan untuk bertahan hidup. Mereka mempelajarinya untuk mendapatkan strategi yang bagus dalam menangkap buruan, dan menghindari ancaman dari hewan predator yang dapat mengancam manusia purba tersebut.  Dari 50.000 tahun yang lalu sampai 5.000 tahun sebelum Masehi kita menemukan beberapa pengetahuan yang berkaitan dengan perilaku hewan. Hal ini dapat kita lihat dari artifak peninggalan manusia purba zaman dahulu. Mulai dari

Genetika bentuk ekor kucing

Image
               Pernahkah anda melihat kucing tidak berekor? Kucing Manx adalah salah satu jenis kucing yang terkenal dari kucing ini . Kucing berasal pulau yang bernama Isle of man. Ada sebuah cerita mengenai terjadi penyebab dari tidak adanya pada ekor kucing Manx bahwa ketika nabi nuh menaiki kapal saat banjir bandang terjadi dan ketika hendak menutup pintu kapal, bahwa kucing manx adalah hewan terakhir yang tertinggal diluar kapal dan ketika pintu kapal mau ditutup ekor kucing tersebut kepotong akibat tertutupnya pintu perahu tersebut. Akan tetapi hal tersebut hanya cerita fiktif yang dibuat manusia, ini adalah fakta science dibalik bentuk ekor kucing. Ekor (buntut) kucing berguna untuk menjaga keseimbangan kucing. Kucing yang tidak berekor biasanya memiliki kaki yang besar untuk mengganti peran ekor dalam menjaga keseimbangan tubuhnya.    Alasan Dibalik Bentuk Ekor Kucing (Ekor panjang dan Ekor Pendek) Kenapa bisa ada kucing berekor pendek dan panjang? Kondisi ini adalah hal yang w

Genetika warna rambut dan bentuk ekor kucing

Pernahkan anda melihat kucing dengan  berbagai warna seperti warna hitam, coklat dan oranye.  Pernahkan anda melihat juga bentuk ekor kucing yang panjang dan pendek. Apakah yang menyebabkan perbedaan pada morfologi kucing tersebut? Jawaban utamanya adalah genetika. Dengan mempelajari genetik kucing anda akan mempelajari genetika yang paling dekat dalam kehidupan sehari-hari kita. Dengan mempelajari genetik pada kucing kita dapat mengetahui apa yang menyebabkan morfologi pada kucing dan konsep genetika dalam kehidupan sehari-hari. Kepopuleran kucing sudah sangat mendunia. Di Amerika Serikat kucing menjadi hewan terpopuler nomor dua. Kepopuleran kucing sudah terjadi sejak dahulu kala. Mesir membuat gambaran dewa Bates seperti manusia setengah kucing. Beberapa Ilmuwan terkenal di dunia seperi Sir Issac Newton memelihara kucing tuxedo sebagai hewan peliharaannya. Meskipun kucing sudah sangat populer, rahasia tentang kucing belum sepenuhnya terungkap. Leslie lyon sang profesor dari Amerika

Spesies kunci (pengertian,sejarah,contoh dan peranan spesies kunci)

Image
Pengertian Spesies Kunci Spesies kunci adalah spesies yang memiliki dampak yang sangat besar dalam ekosistem. Peran yang dimiliki spesies kunci berpengaruh terhadap spesies lain di Ekosistem. Spesies kunci menentukan jumlah dan tipe spesies dalam ekosistem. Tanpa keadaan spesies kunci keadaan ekosistem sangat berbeda, atau dalam keadaan tidak seimbang. Sejarah Spesies Kunci Gambar 1. Robert T. Paine sang pencetus spesies kunci Robert T. Paine adalah orang yang pertama mempopulerkan nama spesies kunci (keystone species) pada tahun 1969. Ia mempopulerkan pada penelitian yang dia lakukan di Makah bay Washington. Penelitian yang dia lakukan adalah hubungan antara Pisaster ochraceus (sebuah spesies bintang laut) dengan Mystialus californianus (kerang). Dia menemukan hubungan ketika Pisaster ochraceus tidak ada pada ekosistem tersebut maka populasi dari Mystialius californianus meledak.  Penelitian Robert T. Paine dilakukan dengan melakukan identifikasi spesies apa saja yang terdapat Makah

Spesies Kunci di Indonesia

Image
Spesies kunci adalah spesies yang sangat dibutuhkan keberadaannya dalam ekosistem karena memiliki dampak yang besar terhadap ekosistem. Keberadaan dari spesies ini akan memberikan dampak besar terhadap spesies lain di ekosistem. Jika keberadaan spesies ini tidak ada maka ekosistem tidak akan seimbang. Di Indonesia spesies kunci sangat berfungsi penuh dalam ekosistem yang terdapat di Indonesia.  Contoh Spesies Kunci di Indonesia 1. Orang utan Gambar Orang utan Orang utan menjadi spesies kunci karena keberadaan orang utan membantu penyebaran biji tanaman dan penyerbukan beberapa tanaman di hutan. Orang utan memakan buah dan menyebarkan biji, membantu membentuk dan melestarikan hutan hujan. 2.  Gajah Sumatera (Elephant maximus sumatrae) Gambar Gajah Sumatera Gajah dikenal sebagai pekebun hutan yang konstan. Gajah menjadi spesies kunci karena biji pada tanaman yang di hutan di sebarkannya melalui kotoran gajah.jejak kaki dari gajah berfungsi sebagai penyedia air untuk hewan hewan kecil yan

Contoh Spesies Invasif di Indonesia

Image
Indonesia adalah negara salah satu negara yang meratikafikasi perjanjian Internasional tentang keanekaragaman hayati yang menyatakan :  "Each contracting party shall, as far as possible and as apropriate, prevent the introduction of, control or eradicate those alien, species  which threaten ecosystem habitats or species" Yang artinya (Setiap negara yang bersepakat, sedapat mungkin dan sepatutnya, mencegah introduksi, mengawasi atau membasmi spesies asing yang mengancam ekosistem, habitat  atau spesies). Introduksi spesies asing (tumbuhan, hewan, ikan dan mikroorganisme) di Indonesia diperkirakan lebih dari 2809 spesies. Spesies invasif adalah spesies yang hidup diluar distribusi alaminya yang mendominasi di ekosistem barunya yang menimbukan kerugian secara ekonomi, sosial maupun ekosistem. Keadaan spesies invasif sangatlah merugikan karna membuat biodiversitas rendah bahkan ada menyebabkan kepunahan organisme. Di Indonesia spesies invasif sudah banyak terjadi. Spesies invasif