Perkembangbiakan bintang laut

Menurut james (1989) Bintang laut memiliki klasifikasi sebagai berikut : 

Kingdom : Animalia

Filum       : Echinodermata

Kelas        : Asteroidea

Ordo         : Forcocipulata

Famili       : Oreasteridae

Genus       : Culcita

Spesies     : Culcita sp


Gambar : Bintang Laut


Bintang laut termasuk dalam filum echinodermata. Echinodermata berasal dari kata echinos yang artinya duri dan derma yang artinya kulit. Echinodermata secara etimologis memiliki arti hewan yang berduri. Adapun ciri-ciri dari bintang laut adalah  memiliki bentuk seperti bintang dengan mempunyai lima lengan. Hewan ini memiliki bentuk simetri radial. Simetri radial adalah hewan yang ketika dipotong secara melintang memiliki bagian kiri dan kanan yang sama.

Bintang laut dapat hidup di kawasan pantai dengan kedalaman 0-600 m. Bintang laut adalah hewan yang hidup di zona benthik. Hewan ini merupakan hewan yang hidup di dasar perairan air laut. Bintang laut memangsa kerang-kerang kecil yang terdapat di perairan. Hewan ini juga pemakan bangkai. Bangkai yang dimakan adalah bangkai hewan molusca.

Reproduksi dari bintang laut terjadi melalui 2 proses yaitu secara generatif dan aseksual. Bintang laut umumnya berkembang biak secara generatif (melalui perkembang biakan secara seksual) terjadi ketika musim panas. Beberapa juga berkembang biak ketika terjadi pasang laut.

Perkembangbiakan secara generatif (seksual) Bintang laut

Perkembang-biakan secara generatif pada bintang laut terjadi dengan cara meleburnya sperma dan ovum. Peristiwa ini diawali dengan bintang laut jantan melepaskan sperma di air laut kemudian sperma tersebut menuju. Pada saat yang sama bintang laut betina mengeluarkan ovum dalam jumlah yang besar. Sel sperma yang dikeluarkan oleh bintang laut jantan berjumlah sangat banyak yaitu sekitar milyaran. Bintang laut melakukan perkembangbiakan secara pseudocopulation. Pseudocopulation adalah perkembangbiakan dengan tanpa penetrasi.

Sperma akan membuahi ovum, dan kemudian akan membelah. Embrio dari bintang laut akan berubah menjadi zooplankton. Embrio laut terus akan tumbuh, makan dan berubah. Ketika mereka sudah menjadi tahap larva, bintang laut akan menuju dasar laut untuk bertumbuh menjadi bintang laut dewasa. 

Perkembangbiakan secara aseksual dari bintang laut

Bintang laut dapat berkembangbiak secara aseksual atau tanpa perkawinan. Perkembangan biakan secara aseksual dilakukan dengan fragmentasi (tubuh-tubuh dipotong). Fragmentasi pada bintang laut terjadi karna suatu keadaan tidak disengaja.

Proses aseksual terjadi ketika lengan dari bintang laut terpotong sehingga menumbuhkan lengan yang baru.


Comments

Popular posts from this blog

Tipe Paruh Burung Berdasarkan Fungsinya beserta contohnya

Laporan Sel Darah Merah Manusia dan Katak

Materi dan Soal Ujian Kelas 6 Kurikulum Merdeka