tipe komunikasi dan bentuk signal pada hewan
KOMUNIKASI HEWAN
Komunikasi Hewan adalah penyampaian dan penerimaan pesan dari suatu hewan ke hewan lain baik dalam satu populasi maupun berbeda populasi. Atau secara singkat dikatakan pertukaran informasi antar hewan. Alat untuk penyampaian pesan ini adalah signal. Studi tentang komunikasi hewan ini yaitu zoosemiotics. Contohnya adalah burung Murai (Copsychus sp) berkomunikasi dengan rivalnya dengan cara terbang dan bersuara di sepanjang teritori dengan tujuan mengusir rival tersebut.
Tipe Komunikasi Antar Hewan
Tipe komunikasi antar hewan yaitu
- Intraspesifik, artinya komunikasi terjadi pada spesies yang sama. Contoh : Tarian lebah.
- Interspesisifik, yaitu komunikasi terjadi antar spesies. Contoh : Predator terhadap mangsa, predator berkomunikasi dengan sehingga mudah ditangkap,dan akhirnya mangsa tertipu, seperti angler fish.
Bentuk Signal Pada Hewan
Ada 5 bentuk signal pada hewan :
a.Sosial
Komunikasi antar kelompok sosial yang saling membutuhkan dengan mengeluarkan tanda/bahan kimia tertentu. Contoh : kelompok semut mengeluarkan bau pada tracknya. Bau ini kemudian tercium oleh ular sebagai predatornya.
b. Visual signal
Komunikasi antar kelompok/individu hewan dengan menggunakan gerakan bagian-bagian tubuh. Komunikasi dengan signal ini biasanya terjadi pada jarak pendek. Pada komunikasi ini tingkah laku suatu individu mempengaruhi individu lain.
Contoh:
- Jantan dominan pada Beruk (Macaca nemestrina).
- Jantan dominan pada Kera (M. fascicularis).
- Burung mengangkat dan menurunkan kepala, dada.
- Postur pada anjing.
c. Tactile (kontak Langsung) dan Chemical Signal
Komunikasi antar kelompok/individu hewan dengan cara kontak langsung
Contoh :
- Kelompok serangga (semut, lebah, dll).
- Mamalia (Primate, dll).
- Ikan
- Aves
d. Sound Signal
Penyampaian informasi kepada lingkungan dan atau hewan lain melalui suara
Contoh :
- Alarm signal pada Gallus gallus ketika ada Elang terbang diatas mereka
- Suara auman Panthera tigris untuk memberi kode eksistensinya kepada hewan lain
- Nyanyian merintih anak burung (Pycnonotus aurigaster) ketika merasa lapar.
e. Chemical (Pheromon
Signal Penyampaian informasi kepada lingkungan dan atau hewan lain melalui senyawa kimia atau feromon. Biasanya hanya menyampaikan satu pesan saja. Biasanya komunikasi dengan cara ini lebih cepat dibanding yang lain. Contoh dari bentuk signal ini adalah penandaan teritori oleh oleh hewan mamalia (misal Harimau dan Gajah) melalui bau. Bau ini juga berguna untuk individu jantan bila betina estrus.
f. Electrical Signal
Komunikasi terjadi pada beberapa ikan. Contoh ikan torpedo (Electric ray) dan (Schyliornius caniculus) mereka ini mempunyai reseptor elektro untuk berkomunikasi. Hiu mendeteksi area listrik yang diproduksi flatfish yang terkubur di pasir dideteksi oleh organ ampula florenzini.
g. Getaran Permukaaan
Pada beberapa hewan berkomunikasi dengan pola getaran pada permukaan. Laba-laba air jantan membuat riak dan dilengkapi denga frekuensi kemudian menuju ke sumber.
Comments
Post a Comment