TIPE SISIK IKAN
TIPE SISIK IKAN Dalam bagian ini kita akan membahas tentang morfologi khas pada ikan. Morfologi ikan yang khas ada pada bentuk tubuh ikan dan tipe sisi ikan. Tipe sisik ikan terdiri atas sebagai berikut : 1.PLACOID Sisik tipe ini dijumpai pada ikan Chondrichthyes seperti ikan hiu dan pari. Sisik ini sering disebut “ dermal denticle ” meskipun secara harfiah artinya kurang sesuai dengan maksudnya. Hal ini dikarenakan pengertian tersebut lebih sesuai jika digunakan pada gigi mamalia. Sisik plakoid sendiri berbentuk segitiga yang bagian basalnya mendatar dan menempel pada lapisan dermis serta ujung yang menonjol menghadap ke arah posterior. Pada lapisan terluar sisik plakoid memiliki susunan enamel keras seperti vitrodentine yang merupakan komponen nonselular yang berasal dari derivat lapisan ektoderm yang kandungan organiknya rendah. Adapun pada bagian ujung dari sisik terdapa